PENGARUH KUALITAS PENGAWASAN DAN KOMPENSASI TERHADAP DISIPLIN KERJA KARYAWAN PADA BAGIAN PERAKITAN DIVISI KENDARAAN KHUSUS PT. PINDAD (PERSERO) BANDUNG

Jumara, Cep Demsi (2018) PENGARUH KUALITAS PENGAWASAN DAN KOMPENSASI TERHADAP DISIPLIN KERJA KARYAWAN PADA BAGIAN PERAKITAN DIVISI KENDARAAN KHUSUS PT. PINDAD (PERSERO) BANDUNG. Skripsi thesis, UNIVERSITAS SANGGA BUANA YPKP BANDUNG.

[img] Text
LEMBAR PENGESAHAN.pdf

Download (885kB)
[img] Text
LEMBAR PERNYATAAN.pdf

Download (885kB)
[img] Text
SKRIPSI_Cep Demsi Jumara.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

Sumber daya manusia menjadi faktor penting bagi perusahaan guna mencapai tujuan perusahaan. Untuk mencapai tujuan perusahaan maka dibutuhkan kedisiplinan dari seluruh anggota didalamnya, dan untuk mewujudkan kedisiplinan maka perusahaan harus memperhatikan pengawasan dan kompensasi yang diterima karyawan. penelitian ini dilatarbelakangi oleh menurunnya tingkat disiplin kerja karyawan yang ditandai dengan adanya pelanggaran didalam aspek waktu. Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan kualitas pengawasan pada bagian perakitan divisi kendaraan khusus PT. Pindad (Persero), untuk mendeskripsikan pemberian kompensasi karyawan pada bagian perakitan divisi kendaraan khusus PT. Pindad (Persero), untuk mendeskripsikan kondisi disiplin kerja karyawan pada bagian perakitan divisi kendaraan khusus PT. Pindad (Persero), dan untuk menganalisis seberapa besar pengaruh kualitas pengawasan dan kompensasi terhadap disiplin kerja karyawan pada bagian perakitan divisi kendaraan khusus PT. Pindad (Persero). Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah deskriptif dan asosiatif, dengan menggunakan rumus slovin peneliti melakukan penelitian terhadap 48 sampel dari 91 populasi. Diperoleh persamaan regresi linier Y = 11.139 + 0.193X1 + 0.316X2 nilai korelasi sebesar 0,637 yang artinya pengawasan dan kompensasi terhadap disiplin kerja memiliki tingkat hubungan yang kuat. Koefisien determinasi sebesar 40,6%, hal ini menunjukan bahwa pengawasan dan kompensasi memberikan pengaruh terhadap disiplin kerja sebesar 40.6%, dan sisanya sebesar 59.4% dipengaruhi oleh faktor lain. Hasil penelitian menunjukan nilai t-hitung pengawasan (2.143) > t-tabel (2.01), maka Ho ditolak dan Ha diterima yang artinya pengawasan berpengaruh terhadap disiplin kerja karyawan, nilai t-hitung kompensasi (3,398) > t-tabel (2,01), maka Ho ditolak dan Ha diterima yang artinya kompensasi berpengaruh terhadap disiplin kerja karyawan. Nilai F_hitung>F_tabel (15.394>3.20) maka Ho ditolak dan Ha diterima yang artinya pengawasan dan kompensasi berpengaruh positif terhadap disiplin kerja karyawan.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Kata kunci: Pengawasan, Kompensasi dan Disiplin Kerja
Subjects: Skripsi S1 > Manajemen
Divisions: Fakultas Ekonomi > Manajemen (S1)
Depositing User: Users 7 not found.
Date Deposited: 27 Oct 2020 02:45
Last Modified: 27 Oct 2020 02:45
URI: http://repository.usbypkp.ac.id/id/eprint/973

Actions (login required)

View Item View Item