Patricia, Mei Switta (2022) ANALISIS PELAKSANAAN REKRUTMEN DAN SELEKSI KARYAWAN ORANGER MOBILE PADA PT POS INDONESIA (PERSERO). Skripsi thesis, Universitas sangga buana YPKP.
Text
1. COVER.pdf Download (1MB) |
|
Text
PENGESAHAN & PERNYTAAN.pdf Download (777kB) |
|
Text
5. ABSTRAK.pdf Download (1MB) |
|
Text
BAB I.pdf Download (1MB) |
|
Text
SKRIPSI_Mei Switta P_3111181014.pdf Restricted to Repository staff only Download (1MB) |
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (1MB) |
Abstract
Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui bagaimana upaya PT Pos Indonesia (Persero) dalam memperoleh karyawan Oranger Mobile yang berkualitas dan dapat mendukung serta melancarkan kegiatan dalam mencari atau menarik calon pelanggan sesuai dengan target yang sudah ditetapkan. Adapun tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengetahui bagaimana proses pelaksanaan rekrutmen dan proses pelaksanaan seleksi karyawan Oranger Mobile pada PT Pos Indonesia (Persero). Penelitian ini menggunakan metode kualitatif melalui metode wawancara yang dilakukan terhadap pimpinan beserta staff yang terkait. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini bersumber dari data primer dan sekunder. Data yang diperoleh akan dianalisa dan dibandingkan dengan teori-teori yang kemudian akan dievaluasi oleh peneliti dengan tujuan agar data yang sudah ada dapat menjadi sebuah informasi yang dapat dipahami dan menjawab masalah yang berkaitan dengan objek yang diteliti. Proses analisis data pada penelitian ini yaitu melalui reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menyatakan bahwa pelaksanaan rekrutmen Oranger dilakukan atas dasar permintaan tenaga kerja yang didasari oleh kebutuhan bisnis. selain itu melihat bahwa berkembangnya zaman di era digital saat ini menjadi pertimbangan pula bagi PT Pos Indonesia (Persero) untuk melakukan rekrutmen. Proses rekrutmen dilakukan secara digital guna meningkatkan keefektivitas waktu dan efesiensi dalam merekrut karyawan. Rekrutmen bermula dari adanya data formulir pelamar yang masuk kedalam website SIM Kemitraan yang diisi oleh pelamar melalui website rekrutmen karyawan/ website kemitraan yang disediakan perusahan. Sedangkan proses seleksi dilakukan setelah melihat kelengkapan data dan persyaratan dari setiap lamaran yang masuk dan sudah memenuhi kualifikasi rekrutmen yang ditetapkan. Kesimpulan dari penelitian ini yaitu, baik proses rekrutmen maupun seleksi yang diterapkan oleh PT Pos Indonesia (Persero) terhadap karyawan Oranger Mobile berjalan dengan efektif dan efisien, sesuai dengan Standard Operational Prosedure (SOP) yang ditetapkan oleh perusahaan dan juga dinilai sesuai dengan teori proses rekrutmen dan seleksi. Namun ada beberapa yang membedakan dalam seleksi yang dilakukan oleh Pos Indonesia teori yang ada, dimana seleksi yang dilakukan lebih tidak terlalu mengutamakan latar belakang para pelamar, dikarenakan Oranger merupakan jasa kurir sehingga tidak mengacu pada referensi atau latar belakang pelamar melainkan lebih memprioritaskan usia, kendaraan yang dimiliki beserta surat-surtanya, hingga etos kerja dan semangat yang tinggi untuk mengejar target yang ditetapkan. Dengan adanya kefektivitas dari proses rekrutmen dan seleksi yang dilakukan, perusahaan diharapkan untuk dapat mempertahankan keefektivitas tersebut guna kemajuan perusahaan di masa yang akan datang. selain itu, diharapkan bagi para petugas dimasing-masing KCU/KC dalam melakukan seleksi terhadap para pelamar untuk menegaskan kembali mengenai tugas dan Posisi mereka sebagai mitra Oranger sehingga tidak ada kesalahpahaman bagi pelamar mengenai Posisi maupun jabatan.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Additional Information: | SAB.22.0012 |
Uncontrolled Keywords: | Kata kunci: Rekrutmen, Seleksi, Karyawan. |
Subjects: | Skripsi S1 > Administrasi Bisnis |
Divisions: | Fakultas Ilmu Sosial Dan Politik (FISIP) > Administrasi Bisnis (S1) |
Depositing User: | user unggah 1 |
Date Deposited: | 08 Dec 2023 03:35 |
Last Modified: | 09 Dec 2023 01:59 |
URI: | http://repository.usbypkp.ac.id/id/eprint/3315 |
Actions (login required)
View Item |