PERANCANGAN MODEL PANGKALAN DATA RELASIONAL UNTUK MANAJEMEN INVENTORY DENGAN METODE DATABASE LIFE CYCLE DI PITUIN COFFEE

RAHMANDA, RADITYA RIZKY (2023) PERANCANGAN MODEL PANGKALAN DATA RELASIONAL UNTUK MANAJEMEN INVENTORY DENGAN METODE DATABASE LIFE CYCLE DI PITUIN COFFEE. Skripsi thesis, Universitas Sangga Buana YPKP.

[img] Text
1. COVER.pdf

Download (4MB)
[img] Text
2. LEMBAR PENGESAHAN.pdf

Download (811kB)
[img] Text
3. LEMBAR PERNYATAAN.pdf

Download (543kB)
[img] Text
4. ABSTRAK.pdf

Download (4MB)
[img] Text
7. BAB I.pdf

Download (4MB)
[img] Text
Skripsi Perancangan Raditya Rizky Rahmanda.FIXx.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)
[img] Text
12. DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (4MB)

Abstract

Pituin coffee masih menggunakan inventori konvensional hal ini akan menyebapkan ketidakefisienan dalam pendataan dan juga inventori konvensional sudah ketinggalan zaman dan akan menghambat proses untuk kedepannya. Pengelolaan inventori secara konvensional juga menjadi masalah yang mengakibatkan pemborosan biaya pada kertas yang akan dipakai. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk memahami rancangan Database Life Cycle yang dapat memenuhi kebutuhan sistem manajemen inventori, memungkinkan data disimpan, diakses, dan dikelola dengan efisien. Selain itu, penelitian ini bertujuan untuk merancang model database relasional yang sesuai dan efektif guna mendukung manajemen inventori serta mengatasi perubahan yang terjadi pada inventori. Database Life Cycle adalah pendekatan yang menjelaskan tentang siklus kehidupan dari pangkalan data. Siklus dalam DBLC berulang secara berkesinambungan karena pangkalan data mengalami perubahan sesuai dengan perkembangan kebutuhan yang ada. Proses inti dalam merancang sebuah pangkalan data dapat dibagi menjadi tiga tahap, yakni perancangan skema konseptual, perancangan logika, dan perancangan fisik. Hasil pengujian basis data menunjukkan potensi dalam menghasilkan data akurat secara individual saat melakukan pengambilan data, yang secara khusus memenuhi kebutuhan sistem manajemen inventori. Proses perancangan database menggunakan metode Database Life Cycle telah menghasilkan bentuk database relasional dengan langkah-langkah berikut: Pertama, pada tahap Conceptual Database Design, diperlukan pembentukan dua belas entitas dengan penentuan domain atribut untuk setiap entitas, dan ini menghasilkan diagram hubungan entitas. Selanjutnya, pada tahap Logical Database Design, relasi dibangun untuk merepresentasikan model data logis yang mencakup entitas, hubungan, dan atribut yang telah diidentifikasi sebelumnya. Terakhir, pada tahap Physical Database Design, desain pangkalan data diimplementasikan menggunakan MySQL sebagai sistem manajemen pangkalan data, dengan DDL digunakan sebagai bahasa untuk mendefinisikan struktur data.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: SSI.23.0034
Uncontrolled Keywords: Kata kunci: Pituin Coffee, Manajemen Inventori, DBLC
Subjects: Skripsi S1 > Sistem Informasi
Divisions: Fakultas Teknik > Sistem Informasi (S1)
Depositing User: user unggah 1
Date Deposited: 30 Oct 2023 04:11
Last Modified: 13 Dec 2023 03:40
URI: http://repository.usbypkp.ac.id/id/eprint/3050

Actions (login required)

View Item View Item