PEMANFAATAN TEKNOLOGI AUGMENTED REALITY SEBAGAI MEDIA EDUKASI MENGENAL NAMA HEWAN UNTUK ANAK USIA DINI

Abdillah, Aziz (2019) PEMANFAATAN TEKNOLOGI AUGMENTED REALITY SEBAGAI MEDIA EDUKASI MENGENAL NAMA HEWAN UNTUK ANAK USIA DINI. Skripsi thesis, UNIVERSITAS SANGGA BUANA.

[img] Text
~$Cover.pdf

Download (1MB)
[img] Text
20190415015653.pdf

Download (473kB)
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (92kB)
[img] Text
KATA PENGANTAR.pdf

Download (180kB)
[img] Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (171kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (86kB)
[img] Text
LAMPIRAN.pdf

Download (125kB)

Abstract

Pengenalan hewan kepada anak dapat merangsang otak untuk berimajinasi dan melatih kreatifitas. Memperkenalkan beberapa hewan dengan metode pembelajaran yang unik akan disukai anak-anak untuk belajar mengenal beberapa hewan. Seiring kemajuan teknologi informasi, sarana pengenalan hewan bisa dilakukan menggunakan perangkat multimedia baik berupa personal computer (PC), computer jinjing (laptop) maupun perangkat mobile. Perkembangan teknologi Augmented Reality pada perangkat mobile akan mempermudah anak usia dini dalam mengenal beberapa jenis nama hewan. Tujuan penulisan Tugas Akhir ini adalah membuat program aplikasi Pengenalan Nama Hewan menggunakan teknologi Augmented Reality berbasis Android. Metode yang dilakukan dalam pembuatan aplikasi Pengenalan Hewan ini adalah study literature, eksperimen, sampling, dan interview. Pembuatan diawali dengan mengumpulkan data hewan yang akan dibuat sebagai model menggunakan software Blender. Perancangan aplikasi Augmented Reality menggunakan software Unity dengan merancang marker yang dibuat menggunakan CorelDraw. Fitur yang ada dalam aplikasi ini adalah beberapa jenis hewan yang ditampulkan secara 3D dengan suara dan animasi menggunakan teknologi Augmented Reality. Hasil pengujian menunjukkan bahwa aplikasi Pengenalan Hewan dapat berjalan dengan baik pada berbagai perangkat mobile Android. Jarak normal yang dapat terdeteksi oleh kamera adalah 6cm sampai 4m dengan ukuran marker 10 x 8,5cm. Kemiringan yang dapat terdeteksi dengan normal antara 0° - 70°. Masih terdapat beberapa kekurangan yang dapat dikembangkan pada penelitian selanjutnya, misalnya memperbanyak objek 3D hewan yang akan dikenalkan dan membuat animasi yang lebih baik, agar aplikasi lebih menarik, interaktif, dan mudah dipahami.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Multimedia Pengenalan Hewan
Subjects: Skripsi S1 > Teknik Informatika
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Informatika (S1)
Depositing User: Users 7 not found.
Date Deposited: 22 Jul 2021 02:28
Last Modified: 22 Jul 2021 02:28
URI: http://repository.usbypkp.ac.id/id/eprint/1438

Actions (login required)

View Item View Item