PENGARUH PENGENDALIAN INTERNAL PERSEDIAAN TERHADAP EFEKTIVITAS OPERASIONAL PERUSAHAAN DI CV RAGAM JAYA UTAMA CIMAHI

TRYSHA, NURUL HAYATI (2019) PENGARUH PENGENDALIAN INTERNAL PERSEDIAAN TERHADAP EFEKTIVITAS OPERASIONAL PERUSAHAAN DI CV RAGAM JAYA UTAMA CIMAHI. Skripsi thesis, UNIVERSITAS SANGGA BUANA YPKP BANDUNG.

[img] Text
cover.pdf

Download (2MB)
[img] Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (177kB)
[img] Text
BAB 2.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (301kB)
[img] Text
BAB 3.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (444kB)
[img] Text
BAB 4.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (549kB)
[img] Text
BAB 5.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (89kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (25kB)

Abstract

Perusahaan yang memiliki sistem pengendalian internal yang baik adalah perusahaan yang mampu memisahkan tanggung jawab fungsional secara tegas, sistem otorisasi dan prosedur yang baik, serta sumber daya yang memadai. CV Ragam Jaya Utama Cimahi merupakan perusahaan yang bergerak dalam bidang industri manufaktur. Kegiatan utama perusahaan ini yaitu memproduksi bahan setengah jadi berupa kain untuk memenuhi kebutuhan para produsen garmen dan pengrajin konveksi. Persediaan bahan jadi berupa kain berfluktuasi naik turun periode Januari-Desember 2018, dan mengalami penurunan yang drastis mulai bulan Septermber sampai dengan Desember 2018. Masalah yang ditemukan selama melakukan observasi awal yaitu ditemukannya beberapa kasus pengeluaran bahan produksi kain yang tidak terkontrol. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh pengendalian internal persediaan terhadap efektivitas operasional perusahaan di CV Ragam Jaya Utama. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif analisis dengan bentuk pendekatan metode asosiatif. Populasi dalam penelitian ini adalah karyawan divisi persediaan dan gudang di Perusahaan CV Ragam Jaya Utama Cimahi berjumlah 31 karyawan yang berhubungan dengan pengendalian internal persediaan. Teknik sampling menggunakan Total sampling. Pengumpulan data dilakukan dengan kuesioner. Analisis data menggunakan analisis regresi linear sederhana, analisis korelasi Pearson dan analisis koefisien determinasi. Hasil dari analisis regresi linear sederhana didapatkan jika pengendalian internal persediaan bernilai nol (0), maka Efektivitas Operasional Perusahaan di CV Ragam Jaya Utama bernilai 22.741. Dan jika pengendalian internal persediaan meningkat sebesar satu satuan, maka Efektivitas Operasional Perusahaan di CV Ragam Jaya Utama akan meningkat juga sebesar 4.522. Hasil dari analisis korelasi Pearson didapatkan nilai korelasi adalah positif 0,726. Korelasi pengendalian internal persediaan terhadap efektivitas operasional perusahaan berada dalam kategori “Kuat” Sementara nilai positif mengindikasikan pola hubungan antara kedua variabel adalah searah. Hasil dari analisis koefisien determinasi didapatkan R adalah 0.726, menunjukkan pengaruh pengendalian internal persediaan terhadap efektivitas operasional perusahaan cukup berarti. Simpulan dari penelitian ini adanya Pengaruh yang signifikan antara Pengendalian Internal Persediaan terhadap Efektivitas Operasional Perusahaan di CV Ragam Jaya Utama. Disarankan perlu adanya penyampaian informasi dan komunikasi antar karyawan dengan jelas sesuai dengan fungsi dan tujuannya. Serta perlu dilakukan sosialisasi penyampaian target dan tujuan setiap bulannya.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Kata Kunci : Pengendalian Internal Persediaan, Efektivitas Operasional Perusahaan.
Subjects: Skripsi S1 > Akuntansi
Divisions: Fakultas Ekonomi > Akuntansi (S1)
Depositing User: Users 7 not found.
Date Deposited: 06 Mar 2020 08:12
Last Modified: 06 Mar 2020 08:12
URI: http://repository.usbypkp.ac.id/id/eprint/483

Actions (login required)

View Item View Item