PENGARUH KUALITAS LAYANAN PUBLIK DAN PENERAPAN SISTEM INFORMASI ADMINISTRASI KEPENDUDUKAN (SIAK) TERHADAP KEPUASAN MASYARAKAT PADA KANTOR KECAMATAN CIBEUNYING KALER KOTA BANDUNG

SARIDI, DWIYUNIA SUCIYATI (2019) PENGARUH KUALITAS LAYANAN PUBLIK DAN PENERAPAN SISTEM INFORMASI ADMINISTRASI KEPENDUDUKAN (SIAK) TERHADAP KEPUASAN MASYARAKAT PADA KANTOR KECAMATAN CIBEUNYING KALER KOTA BANDUNG. Skripsi thesis, UNIVERSITAS SANGGA BUANA YPKP BANDUNG.

[img] Text
01. COVER .pdf

Download (1MB)
[img] Text
04. KATA PENGANTAR DAF.ISI.pdf

Download (44kB)
[img] Text
1. BAB 1 HEM.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (63kB)
[img] Text
2. BAB II HEM.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (123kB)
[img] Text
3. BAB III HEM.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (283kB)
[img] Text
BAB IV - V.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (308kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAK1.pdf

Download (27kB)

Abstract

Penelitian ini dilakukan pada Kantor Kecamatan Cibeunying Kaler Kota Bandung. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan Kualitas Layanan Publik dan Penerapan Sistem Informasi Administrasi Kependudukan (SIAK) terhadap Kepuasan Masyarakat pada Kantor Kecamatan Cibeunying Kaler Kota Bandung baik secara simultan maupun secara parsial. Metode yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan metode deskriptif verifikatif. Populasi dalam penelitian ini yaitu Masyarakat Cibeunying Kaler Kota Bandung dengan menggunakan analisis regresi linier berganda. Pengujian hipotesis dalam penelitian ini menggunakan statistic uji-F dan uji-t. Proses analisis statistik tersebut menggunakan program SPSS for Windows. Berdasarkan hasil penelitian maka pengaruh Kualitas Layanan Publik dan Penerapan Sistem Informasi Administrasi Kependudukan (SIAK) terhadap Kepuasan Masyarakat yang dilakukan dengan analisis koefisien determinasi memiliki pengaruh sebesar 0,559 atau 55,9%, artinya Kualitas Layanan Publik dan Penerapan Sistem Informasi Administrasi Kependudukan (SIAK) memiliki pengaruh sebesar 55,9% terhadap Kepuasan Masyarakat dan sisanya 44,1% dipengaruhi oleh faktor lain yang tidak diteliti oleh penulis. Dalam penelitian ini juga di dapat persamaan Regresi Linear Berganda || Y = 4,909 + 0,244(X1) + 0,202(X2) + e || Pengujian hipotesis diperoleh hasil bahwa dengan α = 5%, pada df1 = 2 dan df2 = 98, maka diperoleh Fhitung sebesar 61,590 dan Ftabel sebesar 3,09, dengan perolehan tersebut maka Fhitung lebih besar daripada Ftabel sehingga H0 ditolak dan Ha diterima dengan demikian secara simultan Kualitas Layanan Publik dan Penerapan Sistem Informasi Administrasi Kependudukan (SIAK) berpengaruh terhadap Kepuasan Masyarakat. Sedangkan Uji-t di dapat hasil sebagai berikut yaitu : Kualitas Layanan Publik (thitung 4,504 > ttabel 1,984) maka H0 ditolak, ini berarti Kualitas Layanan Publik secara parsial berpengaruh terhadap Kepuasan Masyarakat. Penerapan Sistem Informasi Administrasi Kependudukan (SIAK) (thitung 3,671 > ttabel 1,984) maka H0 ditolak, ini berarti Penerapan Sistem Informasi Administrasi Kependudukan (SIAK) secara parsial berpengaruh terhadap Kepuasan Masyarakat. Hal ini berarti secara keseluruhan variabel Kualitas Layanan Publik dan Penerapan Sistem Informasi Administrasi Kependudukan (SIAK) berpengaruh signifikan baik secara simultan maupun secara parsial terhadap Kepuasan Masyarakat.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Kualitas Layanan Publik, Penerapan Sistem Informasi Administrasi Kependudukan (SIAK), Kepuasan Masyarakat
Subjects: Skripsi S1 > Manajemen
Divisions: Fakultas Ekonomi > Manajemen (S1)
Depositing User: Users 7 not found.
Date Deposited: 07 Dec 2019 07:56
Last Modified: 07 Dec 2019 07:56
URI: http://repository.usbypkp.ac.id/id/eprint/272

Actions (login required)

View Item View Item